Outbound – kegiatan yang berhubungan dengan alam. Kegiatan yang sangat di senangi oleh banyak orang, karena bertempatan di luar ruangan atau ruang terbuka. Dengan menghirup udara yang segar, di kelilingi dengan pohon – pohon yang rindang dan asri membuat damai dan tentram.
Apalagi jika kamu datang ke kota malang – batu, akan terasa lebih segar. Karena, memiliki udara yang sangat baik untuk Kesehatan, udara yang sejuk dan pemandangannya sangat beragam dan indah. Banyak wisatawan yang tak jarang ke kota malang untuk melakukan perjalanan liburan dengan rekan kerja, atau keluarga.
Dalam hal ini, kota malang membuktikan bahwa kota memiliki pesona yang sangat banyak. Sehingga, banyak wisatawan yang terpesona dengan kota malang.
Kota malang mempunyai wisata yang beragam. Untuk kamu yang ingin melakukan liburan dengan kegiatan outbound di malang.
Kami akan memberi info selengkapnya, untuk kamu yang mencari lokasi outbound di malang yang tepat dan tentunya membuat kamu nyaman.
- Coban Rondo
Coban yang memiliki keindahan akan air terjunnya. Wisata yang selalu di incar oleh banyak wisatawan karena keindahannya yang sangat alami. Memiliki pemandangan yang indah dan memukau. Banyak pohon – pohon yang menjulang tinggi. Sehingga, kita terhindar dari sinar matahari. Tempat ini seringkali di gunakan untuk kegiatan outbound atau rafting oleh kebanyakan orang.
- Taman Selecta
Sebuah taman dengan sejuta pesona. Banyak wisatawan yang tak pernah absen untuk datang kesini, memiliki banyak bunga yang berwarna – warni dan memiliki spot yang banyak. Terdapat pembibitan ikan yang bisa di jadikan edukasi untuk kamu yang sedang menjalani outbound edukasi. Bisa kamu coba dengan datang ke taman Selecta ini.
- Tirta Nirwana Songgoriti
Songgoriti sudah tidak asing ditelinga wisatawan. Tempat yang memiliki Kawasan luas dengan pohon yang rindang. Tempat ini sering kali di gunakan untuk melakukan kegiatan outbound maupun liburan dengan keluarga. Memiliki fasilitas yang cukup lengkap untuk membuat kamu nyamna saat berada disibi.
- Lumbung Beji
Lumbung yang sebenarnya adalah sebuah hotel yang biasanya digunakan untuk kegiatan outbound, gathering atau edukasi. Tempat ini memiliki tempat istirahat yang sangat unik dan mewah. Memiliki pemandangan yang sangat asri dan membuat kita nyaman berada di sini. Kamu juga bisa melakukan keliling Lumbung dengan berjalan – jalan dengan santai.
- Paralayang
Tempat yang berada di atas pegunungan membuat udara semakin dingin dan sejuk. Memiliki pemandangan yang sangat bagus dengan melihat luasnya Kota Batu. Tempat ini menyediakan kegiatan untuk outbound yaitu terdapat wahana balon udara dan flying fox. Memiliki pemandangan yang bagus membuat wisatawan datang ke sini untuk melihat sunrise atau sunset dengan teman yang terkasih.
- Pantai 3 Warna
Pantai yang bearda di Kawasan Malang. Pantai dengan sejuta keindahannya mampu menghipnotis para wisatawan. Cocok dengan namanya pantai 3 warna. Pantai dengan 3 warna lautnya yang indah. Banyak wisatawan juga melakukan kegiatan snorkeling atau hanya sekedar berenang di pantai. Memiliki pasir puyih, udara yang segar dan mempunyai spot foto yang keren.
- Coban Rais
Coban yang memiliki keindahan alam yang asri dan snagat rindang. Coban ini juga sering dilakukan kegiatan outbound dan rafting. Banyak wisatawan yang datang kesini untuk menikmati segarnya menghirup udara segar dari air terjun. Banyak pohon pinus yang bisa kamu temui di Kawasan ini, membuat kita semakin nyaman dan segar.